PROFIL DESA TULUNGREJO KECAMATAN PARE KABUPATEN KEDIRI

Desa Tulungrejo merupakan salah satu kelurahan yang terletak di Kecamatan Pare Kabupaten Kediri Provinsi Jawa Timur. Kelurahan ini mempunyai 87 RT dan RW 22 dan 5 Dusun.


Batas Wilayah Desa Tulungrejo diantaranya :
Sebelah utara : Desa Bringin Kecamatan Badas
Sebelah selatan : Desa Gedangsewu Kecamatan Pare
Sebelah Timur : Desa Lamong Kecamatan Badas

Desa ini memiliki iklim curah hujan 14,12 mm dan suhu rata-rata harian 27,00 oC yang termasuk beriklim kemarau dan juga penghujan. Hal inilah yang dapat berpengaruh terhadap kegiatan masyarakat yang ada di kelurahan desa Tulungrejo ini.
Kelurahan Tulungrejo merupakan salah satu icon andalan Kabupaten Kediri yang berkaitan dengan pembelajaran bahasa inggrisnya yang menyenangkan. Dalam hal inilah, Kecamatan Pare dijuluki sebagai Kampung Inggris.

Desa Tulungrejo - Kampung Inggris Pare sendiri didirikan oleh Mr. Kalend Osen Pendiri Lembaga Kursus Bahasa Inggris Pertama BEC (Basic English Course). Sebuah pusat pembelajaran bahasa inggris terbesar di Indonesia yang mengukir sejarahnya sejak tahun 1977. “Ada kisaran 200 Lembaga, namun yang dapat terdaftar dalam perizinan hanya 60 Lembaga.” Ujar Bu Camat Pare (25/01)
Meskipun kelurahan ini memiliki andalan dalam bidang pendidikan mengenai kursus bahasa Inggrisnya, tapi dalam bidang ekonomi dan lingkungannya juga tak kalah maju. Dalam hal ini pula, bukan berarti setiap daerah tidak mempunyai potensi dalam wilayahnya. Oleh karena itu, kita mengembangkan lingkungan di Kelurahan Tulungrejo dengan ide – ide kreatif sebagai bentuk perubahan untuk generasi kedepannya agar potensi Kelurahan Tulungrejo lebih baik dan lebih maju lagi.
Desa Tulungrejo – Secara tidak langsung, dalam pengembangan potensi desa dibutuhkannya beberapa dukungan. Misalnya, dukungan dari warga desa, tokoh masyarakat, pemerintah kota, maupun mahasiswa sebagai generasi masa depan. Dalam hal ini, peran mahasiswa memberikan pengaruh besar agar potensi desa menuju masyarakat berkemajuan.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.